Saturday, December 26, 2015

Peluang Usaha Kios Bensin Modal Kecil, Usaha Pertamini Menguntungkan

Peluang Usaha Kios Bensin Modal Kecil, Usaha Pertamini Menguntungkan - Ingin tahu bagaimana peluang usaha kios bensin? Anda berada pada tempat yang tepat karena artikel wirausaha kali ini akan membahas seputar usaha modal kecil tersebut.

Usaha jualan bensin atau kios bensin ini merupakan salah satu usaha yang sangat umum dan banyak dijalankan di lingkungan masyarakat sekitar. Usaha ini banyak dirikan masyarakat khususnya yang lokasinya sedikit jauh dari pom bensin bahkan banyak yang dalam skala kecil.

Kalau kita lihat sekilas usaha ini sudah sangat menjamur lalu pertanyaannya apakah banyaknya usaha tersebut karena usaha ini sangat menjanjikan? Tidak bisa juga dikatakan langsung demikian karena keuntungan penjualan bensin ini terbilang cukup kecil.

Selisih pembelian dan penjualan bensin eceran ini biasanya tidak lebih dari dua ribu rupiah. Oleh karena itu untuk mengatakan usaha ini menjanjikan atau tidak perlu di analisis lebih jauh. Sebelum membahas lebih jauh mengenai peluang usaha jual bensin ini mari kita lihat terlebih dahulu kenapa usaha ini banyak dijalankan oleh masyarakat.

Jika kita bertanya demikian, maka salah satu jawaban kenapa usaha ini banyak dijalankan adalah karena usaha ini dapat dijalankan dengan modal yang seadanya. Bahkan usaha jual bensin eceran tersebut bisa dimulai hanya dengan moral ratusan ribu mulai dari Rp. 300.000,- sampai Rp. 500.000,- untuk awalnya. 

Selain masalah modal, banyaknya penjual bensin di pinggir jalan ini juga dikarenakan kenyataan bahwa kendaraan motor memang sangat banyak di masyarakat.

Saat ini hampir semua rumah sudah memiliki motor dan bahkan satu keluarga banyak yang memiliki lebih dari satu motor. Ini tentu membuat kebutuhan bensin di kalangan masyarakat sangatlah tinggi dan menarik banyak pelaku usaha.

1) Gambaran Peluang Usaha Kios Bensin

Nah jika kita berbicara mengenai peluang maka bisa dikatakan - menurut pendapat penulis pribadi - usaha kios bensin ini bukanlah satu usaha yang memiliki masa depan cerah. Usaha jual bensin eceran ini tidak memiliki peluang begitu bagus.

Hal ini karena perkembangan usaha kios ini tidak terlihat begitu menggembirakan, seperti biasa kita lihat kebanyakan usaha jual bensin hanya begitu-begitu saja. Meski prospek usahanya kurang begitu bagus namun jenis usaha modal kecil ini tetap bisa menjadi alternatif tambahan penghasilan. Pasalnya kebutuhan bensin di masyarakat setiap harinya tetap tinggi.

Bayangkan saja, jika dalam satu liter kita mendapat untung Rp. 1.000,- lalu dalam sehari kita dapat menjual 100 liter maka kita dapat mengukur penghasilan kita dalam sebulan yaitu sekitar Rp. 3.000.000,- sebulan.

Jika kita bisa menjual 50 liter maka setengahnya bisa kita dapat dan seterusnya. Yang menjadi pertanyaan adalah berapa liter bensin yang bisa kita jual setiap harinya, itulah yang harus dipecahkan oleh pelaku usaha ini. Hitungan kasar tadi jika ditetapkan keuntungan yang diambil seribu rupiah dan jika kita mengambil untung 1.500 maka hasilnya tentu bisa lebih besar.

Peluang Usaha Kios Bensin Modal Kecil, Usaha Pertamini Menguntungkan

Mencari tambahan pendapatan 3 juta per bulan tidak mudah bukan? Maka dari itu meski usaha ini kurang begitu memiliki prospek ke depan namun usaha ini cukup layak untuk dijadikan sebagai salah satu pilihan usaha sampingan modal kecil.

2) Pertamini, Solusi Kios Bensin Modern

Namun demikian, peluang usaha kios bensin ini tentu tidak sama di setiap daerah tergantung kondisinya masing-masing. Ada daerah yang padat dan ramai yang bisa menghasilkan penjualan seperti perhitungan di atas namun banyak juga daerah yang kurang bagus dan hanya bisa menghasilkan penjualan rata-rata perhari 10 sampai 20 liter bensin.

Jika kita lihat kondisi di masyarakat saat ini usaha kios bensin ini sudah mulai beralih ke model yang lebih modern yaitu dalam bentuk usaha pertamini. Bisa kita lihat sekarang ini sudah mulai banyak bermunculan usaha-usaha pompa bensin mini atau pertamini tersebut.

Model usaha kios bensin seperti inilah yang sekarang lebih menjanjikan karena kapasitasnya bisa jauh lebih besar karena sudah menggunakan penampung drum dan pompa bensin.

Peluang Usaha Kios Bensin Modal Kecil, Usaha Pertamini Menguntungkan

Model usaha kios bensin pertamini ini menggunakan takaran dengan pompa layaknya di pom bensin sehingga konsumen bisa melihat langsung takaran bensin yang dibeli. Jika dibandingkan dengan kios bensin konvensional maka kios bensin ala pertamini ini lebih diminati pembeli.

Demikianlah sedikit gambaran mengenai peluang usaha kios bensin pertamini. Semoga dengan sedikit informasi dan pembahasan di atas kita bisa mendapatkan tambahan pertimbangan dalam memilih dan menentukan apakah hendak memulai usaha ini atau tidak. Sampai disini, silahkan lanjutkan dengan beberapa artikel lain dibawah ini.

Peluang Usaha Kios Bensin Modal Kecil, Usaha Pertamini Menguntungkan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Irma