Friday, October 21, 2016

Ide Usaha yang Laris di Dekat Kampus dan Menjanjikan

Tanpa di sadari kadang sebenarnya kita memiliki potensi yang cukup bagus dan tidak dimiliki orang lain, misalnya lokasi rumah yang strategis dekat keramaian. Kalau untuk usaha, lokasi itu kan memang sangat penting, misalnya di sekitar perguruan tinggi kan ramai banyak mahasiswa.

Ide Usaha yang Laris di Dekat Kampus dan Menjanjikan
Lokasi yang ramai seperti itu kan bisa digali lagi potensi-potensi usaha yang bisa dikembangkan disana. Dengan modal masyarakat yang ramai maka tinggal di analisa lebih jauh saja mengenai kebutuhan di sekitar. Siapa tahu bagus, sesuai dan bisa dijalankan sebagai bisnis.

Coba lihat kembali, mungkin anda memiliki lokasi di sekitar kampus atau perguruan tinggi? Mungkin bisa menggunakannya untuk mendirikan sebuah usaha yang menjanjikan dan laris banyak pembeli.

Atau, jika mengetahui lokasi yang bagus di dekat kampus maka kita bisa memanfaatkannya untuk membuka usaha yang laris baik sebagai usaha sampingan maupun usaha kecil menengah.

Kampus atau perguruan tinggi adalah salah satu lokasi yang sangat ramai dan bisa menyamai ramainya terminal atau pusat perbelanjaan. Maka, daerah kampus dan perguruan tinggi merupakan lokasi yang cukup ideal untuk membangun sebuah usaha. 

Hal ini karena di sana terdapat banyak sekali mahasiswa yang setiap harinya berlalu lalang melakukan aktivitas perkuliahan. Namun begitu, areal kampus yang ramai tersebut jika ditinjau dari sisi konsumen tentu memiliki karakteristik tersendiri.

Lingkungan dekat kampus adalah lingkungan yang penuh dengan mahasiswa dari berbagai kalangan. Maka usaha yang cocok adalah usaha yang bisa memenuhi kebutuhan yang dimiliki kebanyakan mahasiswa. Apa yang dibutuhkan mahasiswa itulah usaha yang cocok di dekat kampus

Jadi dasarnya kita harus tahu terlebih dahulu berbagai macam kebutuhan mahasiswa di sekitar kampus atau perguruan tinggi tersebut. Lalu apa saja contoh usaha yang cocok dan laris di dekat kampus?

1. Usaha kuliner di dekat kampus

Sebenarnya ada banyak sekali ide menjanjikan di areal kampus salah satunya adalah usaha di bidang kuliner. Usaha-usaha makanan yang bagus di sekitar kampus perguruan tinggi ada banyak jenisnya mulai dari makanan ringan dan sebagainya.

Salah satu yang cukup menjanjikan adalah usaha sampingan warung makan. Usaha ini memiliki pasar yang sebagian besar mahasiswa anak kost yang berasal dari daerah jauh.

Mahasiswa-mahasiswa tersebut seperti kita tahu tentu membutuhkan makanan untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Nah, warung nasi sederhana yang menyediakan menu sehari-hari dengan harga terjangkau tentu sakan sangat cocok untuk kalangan mahasiswa tersebut.

Selain warung nasi atau warung makan kalangan mahasiswa umumnya juga membutuhkan jajanan ringan seperti mie ayam, bakso dan aneka minuman segar seperti es. Nah, di daerah kampus usaha mie ayam, usaha bakso dan es jus juga memiliki peluang yang cukup menarik.

Kadang kala, banyak mahasiswa yang sangat sibuk dan harus belajar dengan perut lapar dan untuk mengganjal perut dengan makanan yang tidak terlalu berat maka jajanan seperti itu cukup menarik.

Selain itu, warung-warung bakso dan mie ayam biasanya juga bisa dijadikan tempat nongkrong yang bersahabat sembari menunggu jam perkuliahan di mulai. Dengan membeli segelas jus saja mereka bisa nongkrong dan ngobrol sambil menghabiskan waktu luang menuju jam kuliah dimulai. 

Itulah tadi beberapa ide atau contoh usaha kuliner menjanjikan di dekat kampus yang bisa dipertimbangkan lebih lanjut. Umumnya beberapa usaha tersebut memiliki prospek yang cukup bagus dan mampu memberikan penghasilan yang lumayan besar.

2. Usaha jasa yang bagus di kampus

Selain usaha di bidang kuliner makanan, usaha yang cocok di dekat kampus juga ada yang dari jenis usaha jasa. Salah satu usaha jasa yang juga sudah banyak dijumpai dan cukup menjanjikan adalah usaha warung internet (warnet).

Selain itu ada juga usaha jasa foto copy dan penjilidan yang sering di butuhkan oleh kalangan mahasiswa. Usaha warnet menjanjikan di dekat kampus mengingat kalangan mahasiswa banyak sekali membutuhkan sumber informasi dari internet.

Hal ini karena tidak semua dari warga dekat kampus memiliki koneksi internet pribadi yang mencukupi. Maka dari itu usaha warnet memiliki peluang yang cukup bagus untuk di dirikan di sekitar kampus dan perguruan tinggi.

Selain usaha warnet, usaha photo copy juga memiliki peluang yang sama baiknya. Foto copy banyak dibutuhkan oleh para mahasiswa untuk mendapatkan berbagai macam salinan buku dan materi mata kuliah yang diikuti.

Foto copy ini juga banyak dibutuhkan oleh mahasiswa ketika ingin menggandakan materi presentasi yang akan dibagikan di kelas saat melakukan presentasi mata kuliah.

Dua contoh usaha menjanjikan dekat kampus tersebut pada umumnya memiliki potensi yang masih sangat terbuka. Namun demikian untuk membuka usaha tersebut tentu saja masih perlu dilakukan analisa yang lebih mendalam mengenai berbagai aspek usaha yang berkaitan.

3. Usaha warung & toko

Yang juga tak kalah menjanjikan untuk didirikan di daerah sekitar universitas atau kampus adalah usaha warung atau toko. Usaha warung atau toko tersebut bisa menyediakan berbagai macam kebutuhan seputar mahasiswa mulai dari kebutuhan hidup sehari-hari seperti alat mandi, alat tulis dan berbagai keperluan lain.

Snack atau jajanan ringan juga merupakan hal yang juga cukup banyak dibutuhkan di daerah kampus. Selain itu bisa juga usaha depot air minum yang banyak dibutuhkan mulai dari merk terkenal sampai merk murah meriah yang sesuai dengan kondisi kantong anak kost.

Usaha warung ini jika didirikan dekat lokasi kampus bisa menitik beratkan pada berbagai kebutuhan kecil atau bisa juga mengkhususkan diri untuk warung snack atau jajanan yang cukup lengkap. 

Air minum kemasan, minuman gelas dan berbagai macam jajanan juga banyak dicari sebagai pengganti makan nasi oleh mereka yang sedang sibuk dengan berbagai mata kuliah. 

Sebenarnya masih ada juga beberapa ide usaha laris lainnya yang bisa didirikan di lingkungan kampus. Anda bisa cari ide lain selain yang sudah disebutkan di atas. 

Semua ide usaha tersebut tentunya bisa disesuaikan dengan kondisi aktual yang ada di lingkungan kampus yang dipilih. Jangan lupa juga untuk melakukan analisis lebih lanjut untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas.

Ide Usaha yang Laris di Dekat Kampus dan Menjanjikan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Irma