Monday, February 15, 2021

Analisis Peluang Usaha Foto Copy Serta Hambatan Kesulitannya

Analisis Peluang Usaha Foto Copy Serta Hambatan Kesulitannya. Tidak perlu gegabah dan terburu-buru, jika belum melakukan analisa sendiri jangan lantas menyimpulkan langsung bahwa usaha ini bagus. Memang, kebanyakan usaha jasa fotocopy ini kelihatannya menjanjikan tetapi harus dicermati lebih jauh seluk beluknya.

Kenapa harus analisa, ini adalah hal yang mutlak perlu dilakukan sebelum memutuskan memilih usaha tertentu. Tujuannya adalah untuk mengetahui lebih banyak tentang usaha yang akan dikembangkan. Harapannya, dengan analisa anda bisa mengetahui bagaimana kelebihan dan kelemahan dari usaha tersebut.

Membangun sebuah usaha merupakan jalan menuju kehidupan lebih baik yang mandiri, sangat cocok untuk kita yang tidak suka diperbudak oleh atasan. Salah satu usaha yang banyak di jumpai di sekitar kita adalah jenis usaha fotocopy.

Meski harga satu lembar foto copy hanya ratusan rupiah namun banyak pelaku usaha yang menekuni bidang ini. Sebenarnya bagaimana prospek usaha tersebut? Kita akan mencoba menelusuri lebih jauh dengan mengadakan analisis terhadap berbagai komponen usaha yang berkaitan.

Untuk memenuhi kebutuhan perencanaan usaha yang baik memang benar bahwa kita harus menganalisa terlebih dahulu jenis usaha yang akan dijalankan. Tidak berbeda dengan usaha lain, untuk membuka usaha foto copy kita juga harus menentukan terlebih dahulu apakah usaha ini peluang usaha-nya bagus atau tidak.

Hal yang harus kita lakukan adalah melakukan analisa peluang usaha fotocopy tersebut. Analisa ini akan memberikan gambaran menyeluruh mengenai berbagai aspek penting yang akan berkaitan dengan kelancaran usaha yang didirikan. 

Memang, secara umum usaha ini masih memiliki prospek yang cukup bagus untuk ditekuni. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya pertumbuhan usaha ini dan kebutuhan yang terus meningkat. Selain itu usaha ini juga bisa didukung dengan jenis jasa lain. Jenis jasa yang berkaitan dengan usaha fotokopi yaitu sebagai berikut:

1. Menjual alat tulis kantor (ATK)
2. Penjilidan dan press

Dengan demikian, jika kita membuka usaha fotokopi maka penghasilan kita juga akan ditambah dengan penghasilan dari penjualan ATK dan juga jasa jilid dan press.

Ini akan semakin meningkatkan keuntungan kita tentunya. Untuk memulai usaha ini baiknya kita pelajari berbagai hal yang berkaitan dengan usaha tersebut. Penjelasan selengkapnya di bawah ini.

1) Analisis Prospek Usaha

Di awal telah dikatakan bahwa secara umum usaha ini prospeknya bagus tapi benarkah demikian? Jawabannya adalah bagus tidaknya prospek usaha ini akan sangat tergantung pada daerah yang dibidik dengan berbagai pertimbangan komponen pendukung lainnya.

Kalau ditempat saya usaha ini bagus maka belum tentu di tempat anda, untuk itulah kita harus menyimpulkan sendiri mengenai prospek usaha tersebut.

Dalam menentukan prospek atau tidaknya sebuah usaha ada banyak indikator yang harus kita pertimbangkan. Berbagai indikator yang mempengaruhi peluang sebuah usaha antara lain sebagai berikut:

1. Kondisi kebutuhan konsumen
2. Faktor persaingan
3. Bahan baku usaha
4. Lokasi usaha

Lihat masyarakat yang ada, apakah mereka banyak membutuhkan jasa foto copy dalam kehidupan sehari-hari mereka? Ini adalah pertanyaan dasar yang akan menuntun kita untuk mengetahui seberapa jauh potensi sebuah usaha foto copy.

Semakin banyak kebutuhan konsumen maka akan semakin bagus peluang usahanya. Coba bandingkan, mana yang lebih banyak membutuhkan jasa foto copy masyarakat petani atau kalangan pelajar dan mahasiswa? 

Selanjutnya kebutuhan konsumen tersebut akan dipengaruhi oleh tingkat persaingan yang sudah ada. Maksudnya adalah jika ada 1000 konsumen dengan satu pengusaha maka asumsi konsumen yang bisa didapatkan adalah 1000 dan jika dengan 1000 konsumen tersebut ada 2 pelaku usaha maka asumsi konsumen yang bisa didapatkan masing-masing usaha adalah 500 orang.

Itu adalah analisa sederhana yang dapat memberikan gambaran kepada kita bagaimana prospek usaha foto copy yang akan kita buka. Selain dua hal di atas kita juga harus mempertimbangkan ketersediaan bahan baku yang dibutuhkan.

Kita bisa menganalisa bagaimana ketersediaan bahan baku tersebut, bagaimana kondisi harganya dan bagaimana akses untuk memperoleh bahan baku tersebut. Jika didirikan di lokasi yang terpencil dengan akses kendaraan yang sulit maka harga bahan baku tentunya akan lebih mahal dan akhirnya juga akan meningkatkan harga jual. 

Lokasi usaha ini akan berkaitan dengan akses bahan baku dan akses konsumen menuju tempat usaha kita. Yang paling bagus adalah kita memilih lokasi yang strategis; mudah di jangkau, ramai, murah dan lain sebagainya.

Perlu kita ingat bahwa masing-masing aspek ini akan berpengaruh satu sama lain, jadi kita harus melakukan analisa keseluruhan terhadap berbagai aspek tersebut agar mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai usaha foto copy dan atk tersebut.

2) Hambatan dan Kendala Usaha

Jika disimpulkan bahwa usaha ini memiliki potensi keberhasilan yang bagus maka selanjutnya kita juga harus mempersiapkan diri dalam menjalankan usaha ini. Di awal sebagai bekal mendapatkan sukses dalam usaha ini kita dapat mempelajari berbagai hambatan dan juga kesulitan atau kendala yang bisa dihadapi ke depan.

Untuk masalah ini setidaknya ada beberapa catatan hambatan yang harus kita pertimbangkan yaitu sebagai berikut:

1. Kebutuhan modal awal yang besar
2. Tingkat persaingan yang ketat
3. Bahan baku yang semakin mahal

Hal pertama yang akan kita hadapi ketika berniat membuka usaha ini adalah mengenai permodalan. Usaha ini tidak dapat dijalankan dengan modal yang sedikit. Coba saja dilihat, untuk satu unit mesin foto copy saja kita harus menyediakan dana lebih dari 10 juta, belum jika ditambah dengan berbagai bahan lain seperti kertas, tooner dan sebagainya.

Cukup banyak memang namun sebanding dengan penghasilan yang bisa di dapat. Selain dari sisi modal, hambatan usaha yang akan kita hadapi adalah persaingan. Sekarang ini sudah banyak yang mengetahui prospek usaha ini karena itu banyak juga yang sudah melirik dan menekuni usaha ini.

Karena itulah kita harus mampu merumuskan strategi khusus dalam menghadapi tingginya tingkat persaingan tersebut. Lebih jauh lagi kita juga harus mempertimbangkan laju kenaikan bahan baku kertas dan sebagainya.

Hal ini sangat penting untuk memberikan gambaran bagaimana strategi kita dalam mendapatkan penghasilan dan memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. Tingkat kenaikan harga yang tinggi akan mempengaruhi harga jual dan pada akhirnya akan mempengaruhi asumsi pendapatan kita.

Berbagai masalah bisnis foto copy tersebut tentu hanya sebagian yang mungkin saja akan kita hadapi. Yang terpenting adalah kita benar-benar harus mempersiapkan diri dengan baik sebelum memulai sebuah usaha dan juga menyiapkan strategi pemasaran usaha foto copy dengan baik.

Jangan sampai baru satu tahun berjalan sudah gulung tikar. Setidaknya itulah yang bisa dijabarkan kali ini mengenai analisa peluang usaha, semoga saja bisa menjadi bahan referensi dan kajian untuk kita semua.

Dalam membangun usaha, apapun jenis nya kita harus memberikan yang terbaik, pantang menyerah dan terus belajar. Mudah-mudahan esok giliran kita yang meraih kesuksesan dari usaha ini dan mendapatkan untung besar.

Analisis Peluang Usaha Foto Copy Serta Hambatan Kesulitannya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Irma