Monday, February 15, 2021

Pendapatan Kecil, Jangan Takut! Berikut Tips Mengelola Pendapatan di Bawah 5 Juta

Bagaimana cara mengelola pendapatan di bawah 5 juta. Hal paling sulit yang paling sering dialami oleh pelaku usaha pemula adalah mengatur atau mengelola pendapatan yang masih cukup terbatas yaitu masih kurang dari angka 5 juta rupiah.

ilustrasi pendapatan

Sulitnya melakukan pengelolaan keuangan ini bahkan terkadang membuat banyak pelaku usaha stress dan kehilangan arah dan pada akhirnya harus terjebak pada pengeluaran yang menguras seluruh pendapatan. Kita tentu tidak ingin hal itu terjadi bukan?

Jika kita tidak ingin menghadapi masalah seperti itu dan bisa bertahan dalam posisi pendapatan rendah sebenarnya caranya sederhana dan tidak rumit. Yang perlu kita lakukan adalah menempatkan skala prioritas untuk berbagai pengeluaran yang biasa kita lakukan.

Artinya kita menetapkan skala prioritas untuk berbagai pengeluaran, kita pilih mana paling kita butuhkan terlebih dahulu untuk dipenuhi. Dengan begitu pengeluaran dari pendapatan yang pas-pasan tersebut akan lebih efektif.

Dalam menggunakan skala prioritas tersebut hendaknya kita juga tidak hanya berpedoman pada apa yang kita inginkan.

Kita harus mampu membedakan antara kebutuhan dan keinginan karena pada prinsipnya kebutuhanlah yang harus kita prioritaskan terlebih dahulu. Lalu bagaimana cara mengelola pendapatan di bawah 5 juta dengan skala prioritas tersebut?

Dalam melakukan pengelolaan tersebut ada kebutuhan-kebutuhan pokok yang harus kita penuhi terlebih dahulu baru setelah itu kebutuhan lainnya. Kebutuhan tersebut masuk dalam anggaran kebutuhan keluarga. Beberapa anggaran rumah tangga yang harus diprioritaskan alokasinya adalah sebagai berikut!

1) Tabungan untuk kebutuhan masa depan
2) Cicilan utang (jika ada)
3) Premi asuransi
4) Kebutuhan hidup sehari-hari

Dari skala prioritas pemenuhan kebutuhan di atas jelas sekali terlihat bahwa tabungan menempati skala prioritas paling tinggi dan bukan kebutuhan hidup sehari-hari. Hal ini sangat berbeda dengan gaya atau kebiasaan yang dilakukan banyak orang.

Umumnya kebutuhan sehari-harilah yang menjadi nomor satu. Alasannya adalah kebutuhan masa depan merupakan kebutuhan yang sangat vital dan jumlahnya pun cukup banyak, ada kebutuhan untuk pendidikan, kesehatan, dan lain sebagainya. 

Maka dari itu mulai dari sekarang, meski dengan pendapatan di bawah 5jt kita harus mulai menabung. Menabung untuk kebutuhan masa depan hendaknya minimal 30 persen dari pendapatan setiap bulan.

Selain memiliki 30% tabungan hendaknya kita juga menyisihkan sebagian pendapatan tersebut untuk investasi. Salah satunya yaitu dengan berinvestasi di pasar modal yakni dengan membeli produk-produk reksa dana yang saat ini sudah sangat terjangkau.

Kebutuhan lain yang harus masuk dalam skala prioritas adalah cicilan hutang. Dalam skala prioritas, cicilan hutang ini juga merupakan salah satu kebutuhan yang harus kita ambil langsung dari pendapatan yang kita miliki. Jadi setelah tabungan, cicilan harus diambil terlebih dahulu dari pendapatan kita.

Ini merupakan salah satu kebutuhan penting dan bisa disetarakan dengan kebutuhan hidup sehari-hari. Jika kita disiplin dalam mengelola cicilan hutang maka kita tidak akan pernah terjebak dalam jebakan hutang yang melilit. 

Hal berikutnya yang bisa diprioritaskan adalah premi asuransi. Premi asuransi ini juga merupakan bentuk tabungan yang fungsinya cukup penting. Baru setelah itu prioritas berikutnya adalah kebutuhan hidup sehari-hari mulai dari makan, pakaian, liburan dan lain sebagainya.

Untuk masalah liburan sendiri hendaknya kita lakukan satu kali dalam satu tahun agar tidak membebani keuangan, dengan begitu kita bisa menabung untuk liburan tersebut.

Inti dari cara mudah untuk mengelola pendapatan di bawah 5 juta ini adalah dengan menggunakan skala prioritas dimana kita akan mendahulukan berbagai hal yang merupakan kebutuhan dan bukan keinginan.

Kebutuhan yang dipenuhi dari pendapatan tersebut pun sebaiknya di urutkan dari yang paling butuh sampai pada yang tingkat kebutuhannya kecil. Itu saja, mudah-mudahan artikel wirausaha kali ini berkenan dan bermanfaat bagi kita semua.

Pendapatan Kecil, Jangan Takut! Berikut Tips Mengelola Pendapatan di Bawah 5 Juta Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Irma