Wednesday, June 17, 2015

Usaha Pertanian Menjanjikan Modal Kecil Untung Besar

Ide Usaha Pertanian Menjanjikan Modal Kecil - Agak sedikit sulit sih sebenarnya untuk mencari ide-ide khususnya usaha di bidang pertanian yang modalnya kecil. Tapi berikut akan kita bahas beberapa ide dan gambaran bagi kita yang ingin mencoba berusaha di bidang pertanian namun memiliki keterbatasan modal.

Disini akan kita bahas beberapa komoditi pertanian yang modalnya bisa ditekan sehingga tidak terlalu membutuhkan modal, meski sebenarnya juga akan mengurangi hasil panen yang akan di dapat.

Memang benar, saat ingin memulai usaha akan ada banyak sekali pertanyaan yang perlu di jawab. Contohnya saja di bidang pertanian sering kita memiliki pertanyaan sederhana namun susah di jawab misalnya "bertani yang menjanjikan dan tidak bermodal besar?".

Ini adalah keterpaksaan yang harus disiasati, dan ini juga kelemahan dan masalah yang harus segera di selesaikan. Karena seperti kita tahu, modal merupakan indikasi kesuksesan maksudnya jika modal kecil maka untung kecil jika modal besar maka untung besar, benar tidak?

Dalam bidang pertanian, meski kita telah memiliki modal lahan yang cukup namun terkadang kita memiliki kendala pada modal penanaman. Sebut saja modal untuk membeli benih, untuk membeli pupuk, perawatan dan lain sebagainya.

Lalu adakah ide yang bisa kita terapkan untuk masalah ini? Ya, jika kita ingin memulai bertani namun memiliki modal yang tidak begitu memuaskan maka kita bisa mencoba mempertimbangkan untuk bertani beberapa komoditi berikut.

1) Bertani menanam sayuran
Dari sekian banyak komoditi pertanian menanam sayuran merupakan pilihan yang paling mungkin untuk kita jalankan dengan modal yang terbatas. Hal ini karena banyak jenis sayuran yang bisa ditanam dengan sistem pemeliharaan tradisional dan tidak begitu tergantung pada pupuk dan obat modern.

Memang untuk beberapa jenis sayur tertentu modal yang digunakan bisa sama besarnya dengan komoditi lain. Untuk gambaran kita bisa lihat saja tanaman kangkung, sayuran ini sangat sepele namun pada kenyataannya kebutuhan sehari-harinya juga cukup besar.

Untuk menanam sayuran ini juga tidak membutuhkan begitu banyak modal seperti menanam kacang. Namun rata-rata sayuran memiliki potensi yang cukup lumayan untuk ditekuni.

2) Bertani menanam ubi jalar
Salah satu tanaman umbi yang bisa dipilih misalnya umbi jalar, untuk modal yang terbatas kita dapat membudidayakan ubi jalar dengan sistem yang ramah lingkungan. Menggunakan pupuk kandang dengan sistem perawatan yang alami.

Meski tidak begitu populer dan terkenal namun budidaya tanaman ubi jalar ini juga memiliki potensi yang lumayan, apalagi jika jalankan dengan baik. Lebih jauh mengenai usaha ini bisa dilihat pada pembahasan peluang budidaya ubi jalar.

3) Bertani menanam singkong
Umumnya petani singkong memang membutuhkan modal yang juga cukup lumayan mengingat singkong yang ditanam pun harus menggunakan benih dan pupuk yang cukup lumayan. Namun begitu jika tidak cukup modal kita bisa menanam singkong yang sekedarnya saja misalnya hanya menggunakan pupuk sekuat yang bisa kita siapkan. 

Sekedar untuk gambaran, jika kita menanam singkong tanpa perawatan memadai biasanya hasil yang diperoleh adalah setengah dari tanaman singkong yang dirawat dengan baik. Misalnya kita menanam singkong hanya di tancapkan saja dan disiangi tanpa di pupuk, tentunya hasil singkong akan kecil dan waktu panen lebih lama, tergantung benih.

4) Bertani menanam jagung
Jagung membutuhkan benih dan pupuk yang lumayan namun dari sekian jenis bertani, menanam jagung adalah yang paling kecil rata-rata modal yang dibutuhkan. Namun untuk jenis tanaman ini resikonya lebih banyak dengan hama.

Foto: Ilustrasi/portalkbr.com
Bagaimanapun, untuk usaha di bidang pertanian memang modal tidak bisa dikesampingkan, apalagi zaman sekarang yang kualitas tanahnya sudah semakin tua dan tidak subur, benar begitu bukan?

Maka dari itu jika kita memiliki lahan dan sedang mencari ide untuk usaha pertanian menjanjikan modal kecil maka kita harus melakukan analisa yang lebih dalam terhadap jenis komoditas pertanian yang diinginkan. Itu saja, mudah-mudahan bisa menjadi sumber inspirasi.

Usaha Pertanian Menjanjikan Modal Kecil Untung Besar Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Irma